Kamis, 23 Oktober 2014

Doktor baru untuk SCJ Indonesia

Rm. Yulius Sunardi SCJ
Pagi hari waktu Melwoukee, Wisconsin, USA, tepatnya tanggal 21 Oktober 2014, Rm. Yulius Sunardi SCJ berhasil mempertahankan Desertasi Doktornya dihadapan para guru besar  Marquette University. Dengan judul Desertasi: "Predictive Factors for Commitment to the Priestly Vocation: a Study of Priests and Seminarians." 

Anak dari pasangan bapak Andreas Sontoiranu (alm) dan Ibu Benedikta Tukini (Alm) ini telah menyelesaikan studinya S2 di bidang psikologi klinis di Universitas Marquette di Melwaukee, Wisconsin Amerika Serikat di tahun 2004. Kemudian bekerja sebagai staff formator (Pembimbing Rohani bagi para frater dan bruder) di Skolastikat SCJ Yogyakarta.

Anak bungsu dari enam bersaudara ini kemudian melanjutkan studi S3nya di universitas yang sama. Kerja keras dan pengorbanannya tidak sia-sia sehingga akhirnya memperoleh gelar doktor di bidang psikologi klinis dan siap untuk ditugaskan kembali di Indonesia.

Hore aku lulus!

Putra Gisting yang ramah dan 'renyah' ini dikenal sebagai pribadi yang ringan tangan (suka menolong) dan selalu siap sedia membantu konfraternya dan orang-orang yang dilayaninya. Pekerjaan tambahan selain sebagai mahasiswa adalah sebagai tukang cukur. Maka tamu-tamu Putra Gisting ini  bisa dibedakan beberapa kelompok, ada yang minta konsultasi psikologis, konsultasi rohani dan pengakuan dosa, klien cukur, atau sekedar teman ngobrol.

Profisiat kepada Rm. Yulius Sunardi SCJ, mulai sekarang kami bisa memanggil Doktor Nardi. Kami menanti kedatangan Romo untuk berkarya kembali dan memperkuat SCJ Indonesia. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar