Jumat, 26 Februari 2016

RIP Bapak Antonius Sasminto Ayahanda Rm. A.M. Siswinarko SCJ


Pada hari Senin pagi, 15 Februari 2015 telah dipanggil menghadap Bapa di Surga bapak Antonius Sasminto ayahanda Rm. Andreas Maria Siswinarko SCJ. Seorang suami dan ayah yang begitu mengasihi keluarganya telah dipanggil Tuhan pada umur 64 tahun, setelah menderita sakit beberapa waktu lamanya.

Pak Sasminto meninggalkan seorang istri dan 5 orang anak, salah satu anaknya telah dipersembahkan kepada Tuhan sebagai imam dari kongregasi Imam-imam Hati Kudus Yesus (SCJ). Pak Sasminto dikenal sebagai seorang guru senior yang banyak berjasa bagi dunia pendidikan khususnya pada Yayasan Xaverius Palembang. Beliau dikenal juga sebagai seorang aktivis Gereja dan aktif terlibat dalam Keluarga Dehonian. 


Misa Requiem dilaksanakan di Gereja St. Yosep Palembang hari Selasa 16 Februari 2016, dipimpin oleh Rm. Andreas Suparman SCJ, superior SCJ wilayah Palamebang dengan didampingi konselebran utama, Rm. Siswinarko SCJ, Rm. Felix Astono SCJ (Vikjen KAPAL), RD. L. Rakidi (Pastor Paroki St. Yosep), dan Rm. Puryanto SCJ (Pastor Paroki. Rasul barnabas Pamulang, tempat Rm. Arko bertugas), serta dihadiri kurang lebih 25 lima imam yang ikut konselebrasi. Setelah misa requiem, jenasah dimakamkan di pemakaman Katolik Gandus.



foto-foto bisa Anda lihat di: Misa Requiem dan Pemakaman Pak Sasminto

Tidak ada komentar:

Posting Komentar